▜ BPOM
R3ACT menjamin produknya sesuai dengan label tanpa membohongi konsumen, karena itu selain dari kita memiliki lisensi BPOM, kami juga melakukan testing rutin analisa hasil lab yang dapat kalian lihat disini, ini penting karena banyak Brand yang menggunakan test awal saja untuk membuktikan produknya superior padahal berjalannya waktu mereka mengganti formulanya. Karena itu testing produk dan hasil analisa lab harus diupdate dari waktu ke waktu untuk menghindari kecurangan dan ketelitian produk. Tentunya hasil -+ 5% bisa berubah pada setiap testing karena setiap produk tidak sama, namun R3ACT pasti memberikan yang terbaik dalam kualitas pembuatan dan pelayanan agar konsumen kami tidak terbohongi.
▜ Halal
R3ACT menjamin produk kami HALAL, ini bisa dibuktikan oleh sertifikasi halal yang kami dapatkan dimana dari bahan baku yang kami pakai sampai metode proses pembuatan kami diperiksa sedetail mungkin agar meyakinkan konsumen kami bahwa produk kami benar-benar halal. Bahan baku kami merupakan bahan baku pilihan yang dapat menjamin kehalalan produk akhir kami, serta proses pembuatan kami menitikberatkan agar tidak ada kontaminasi yang bisa menyebabkan produk kami tidak halal.
▜ GMP dan ISO
Standar pabrik yang kami gunakan sudah lulus standar international , sehingga keamanan produksi dan kualitas produk tidak akan kalah dari produk-produk international. Alat-alat yang kami gunakan pun merupakan yang termutakhir untuk menjamin kualitas produk kami tidak akan berbeda dari yang kami claim.
Dibawah ini adalah beberapa hal yang membuat R3ACT NUTRITION sangat tepat sebagai pilihan Anda